Senin, 07/07/2014 06:54 WIB
Bayi berjenis kelamin perempuan itu ditemukan Umian Izrail (34) di ladangnya, Minggu (6/7/2014) sekitar pukul 10.00 WIB. Awalnya, Umian yang hendak membenahi tanaman singkong, penasaran dengan suara tangis bayi. Ia berputar-putar di ladang yang terletak di samping rumahnya.
"Eh nggak tahunya suaranya dari dalam gundukan tanah," katanya.
Umian membongkar gundukan di dekat pepohonan pisang itu. Ia kaget bukan kepalang karena di dalamnya ada bayi. Pria lajang itu segera lari memanggil warga.
Oleh warga, bayi dibawa ke bidan desa setempat. Kemudian baru dilarikan ke RS Mina Padi Simalungun untuk mendapatkan perawatan intensif. Kondisi bayi stabil meski di tubuhnya terpaksa dipasang infus.
Polisi turun tangan. Mereka memeriksa lokasi dan saksi-saksi. Siapa orangtua yang tega mengubur bayi hidup-hidup?
"Diduga kuat itu (bayi) hasil hubungan gelap. Anggota masih mencari data warga yang hamil," tutur Kasat Reskrim Polres Simalungun AKP Wilson BF Pasaribu.
Berdasarkan pemeriksaan tim medis, kata Wilson, bayi tersebut diperkirakan berumur 2-3 hari. Tak diketahui kapan ia dikuburkan. Polisi masih melakukan pendalaman.
Ikuti berbagai berita menarik hari ini di program "Reportase" TRANS TV yang tayang Senin sampai Jumat pukul 12.45 WIB
(try/mpr)
Foto Video Terkait
This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.
Triono Wahyu Sudibyo 07 Jul, 2014
-
Source: http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656083/s/3c3ace5e/l/0Lnews0Bdetik0N0Cread0C20A140C0A70C0A70C0A654220C262950A20C10A0Cmasih0Ediburu0Eortu0Eyang0Etega0Ekubur0Ebayi0Ehidup0Ehidup0Edi0Esimalungun0Esumut/story01.htm
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com