Kamis, 25/09/2014 23:34 WIB
RUU Pilkada
"PDIP mendukung opsi yang disampaikan Demokrat! Hidup Pak SBY!" teriak Anggota Fraksi PDIP Aria Bima saat perwakilan Demokrat Benny K Harman menyampaikan keberatannya di Ruang Sidang Paripurna, Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (25/9/2014).
Seketika saat Aria Bima meneriakkan "Hidup Pak SBY (Presiden dan Ketum Demokrat)!" seisi ruangan tertawa. Berturut-turut, anggota fraksi kubu Jokowi JK menyahut.
"PKB dukung opsi Demokrat!" sahut anggota PKB Abdul Kadir Karding.
"Hanura dukung opsi Demokrat!" timpal ketua fraksi Hanura Sarifuddin Sudding.
Benny K Harman dari Demokrat menyesalkan kenapa hanya dua opsi yang disediakan Pimpinan Paripurna, Priyo Budi Santoso. Hasil dua opsi yakni Pilkada langsung dan Pilkada tak langsung, tanpa opsi ketiga Demokrat pilkada langsung dengan 10 syarat, ditetapkan lewat proses lobi antar fraksi sebelumnya.
"Meskipun dalam forum lobi tidak dikabulkan, coba dipikirkan niat baik Demokrat ini untuk memperbaiki demokrasi Pilkada langsung, tapi ditolak mentah-mentah," tutur Benny.
Akhiri hari anda dengan menyimak beragam informasi penting dan menarik sepanjang hari ini, di "Reportase Malam" pukul 01.30 WIB, hanya di Trans TV
(dnu/trq)
Foto Video Terkait
This entry passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.
Danu Damarjati 26 Sep, 2014
-
Source: http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656083/s/3ed4039f/l/0Lnews0Bdetik0N0Cread0C20A140C0A90C250C2334360C270A16630C10A0Ctak0Ehanya0Edukung0Edemokrat0Eada0Ejuga0Eteriakan0Ehidup0Esby0Edi0Eparipurna/story01.htm
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com